Satlantas Polres Sumbawa Barat Sosialisasikan MRSF 2019 Lewat Gowes Bareng Club Sepeda

Redaksi
Jumat, Januari 25, 2019 | 12.15 WIB Last Updated 2019-01-25T04:15:37Z
GOWES MRSF. Kasatlantas Polres KSB IPTU Putu Caka SIK dan jajaran menggelar Gowes MRSF menuju puncak kegiatan Millennial Road Safety Festival 2019, di Sumbawa Barat. (Foto: Istimewa)


SUMBAWA BARAT -  Satuan Lalulintas (Satlantas) Polres Sumbawa Barat bersama puluhan remaja, para pemuda dan masyarakat umum yang berasal dari sejumlah club sepeda, Sabtu (19/1) meramaikan Gowes Millenial Road Safety Festival (MRSF) di Kota Taliwang, Ibukota Kabupaten Sumbawa Barat (KSB).

Kegiatan bersepeda bersama dalam Gowes MRSF ini merupakan rangkaian kegiatan menuju puncak kegiatan MRSF 2019 yang akan digelar di Taman Alun-Alun Kota Taliwang, pada 3 Maret mendatang.

Kapolres Sumbawa Barat, AKBP Mustofa SIK didampingi Kasatlantas IPTU Putu Gde Caka SIK dan sejumlah pejabat utama Polres Sumbawa Barat nampak santai dan akrab bersama anggota club sepeda Sumbawa Barat saat melintasi rute bersepeda keliling Kota Taliwang tersebut.

Jalur yang dilewati pada Gowes ini di mulai dari Polres KSB, melintasi Kantor Bupati Sumbawa Barat dan finish di Polsek Brang Rea.

Di beberapa rest point, dimana banyak masyarakat berkumpul, juga dilakukan sosialisasi dan pembagian brosur Safety Riding, tertib berlalulintas, dan juga kegiatan MRSF 2019.

"Kami harapkan kehadiran semua masyarakat, terutama generasi millenial untuk hadir di puncak acara MRSF di Kota Taliwang, 3 Maret nanti," kata Kapolres Mustofa, di sela Gowes MRSF 2019.

Jajaran Satlantas Polres KSB bersama anggota club sepeda berpose bersama usai Gowes menuju MRSF 2019.

Sementara itu, Kasatlantas Polres KSB, IPTU Putu Gde Caka SIK menjelaskan, Gowes sambil mensosialisasikan keamanan dan kenyamanan berkendara merupakan kegiatan rutin Polres KSB bersama masyarakat.

Namun, kali ini Gowes dikemas dengan sosialisasi khusus menyambut kegiatan puncak MRSF 2019 yang akan dilaksanakan Maret mendatang.

"Kegiatan ini kami juga sekaligus melaksanakan patroli transportasi sehat merakyat dan sambang ke masyarakat Kecamatan Brang Rea," kata Putu.

Ia menjelaskan, Millenial Road Safety Festival (MRSF) 2019 merupakan gerakan moral untuk meningkatkan kepekaan, kepedulian dan tanggung jawab masyarakat untuk bersama-sama menekan angka kecelakaan lalulintas.

"Road Safety atau keamanan berkendara harus terus disosialisasikan dan dimplementasikan juga oleh masyarakat pengendara, terutama generai millennial di usia produktif 17-35 tahun," katanya.
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Satlantas Polres Sumbawa Barat Sosialisasikan MRSF 2019 Lewat Gowes Bareng Club Sepeda

Trending Now