Rangkaian MRSF 2019, Satlantas Polres Loteng Gelar Bakti Sosial dan Sosialisasi Road Safety

Redaksi
Selasa, Februari 05, 2019 | 22.13 WIB Last Updated 2019-02-05T14:37:26Z
Kasatlantas Polres Lombok Tengah, AKP Suherdi bersama jajaran Satlantas, terus mengedukasi generasi muda dalam rangkaian MRSF 2019. (Foto: Istimewa)

LOMBOK TENGAH - Jajaran Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Lombok Tengah (Loteng), Senin (4/2) menggelar bakti sosial dan sosialisasi keselamatan berkendara (Road Safety), saat bersilahturahmi di Pondok Pesantren Da'arul Musthofa, Desa Gerunung, Praya, Lombok Tengah.

"Kegiatan ini juga dalam rangkaian Millenial Road Safety Festival (MRSF) 2019 yang akan dilaksanakan pada 3 Maret mendatang," kata Kasatlantas Polres Lombok Tengah, AKP Suherdi, di sela kegiatan.

Dalam kegiatan tersebut, jajaran Satlantas Polres Loteng menyalurkan bantuan berupa sembako, beras, mie instant dan telur, juga sejumlah dana bantuan.

"Dananya sendiri berasal dari Gerakan Seribu Rupiah yang kita lakukan setiap apel pagi Satlantas Peduli Kemanusiaan," kata Suherdi.

Selain itu Satlantas Polres Lombok Tengah juga memberikan sarana kontak bagi pengurus Ponpes untuk kegiatan MRSF 2019.

Sosialisasi Road Safety

Selain itu, kegiatan baksos juga diisi dengan sosialisasi dan edukasi bagi para santri di Ponpes tersebut, terutama yang terkait dengan keamanan dan keselamatan berkendara.

Kasatlantas Suherdi menjelaskan, edukasi dan pemahaman tentang road safety sejak dini perlu terus dilakukan.

Hal ini juga untuk mendukung semangat gerakan Millenial Road Safety Festival (MRSF) 2019, yang menitikberatkan kesadaran berlalulintas bagi generasi muda millennials.

"Jadi kami dan anggota terus melakukan sosialisasi dan edukasi tentang road safety ini," katanya.

Seperti diketahui, MRSF 2019 merupakan kegiatan terpusat dari Korlantas Mabes Polri.

Semangatnya adalah untuk menumbuhkan kesadaran tertib berlalulintas bagi generasi muda.

Sebab, dari data yang ada, para korban kecelakaan lalulintas paling banyak berasal dari generasi muda produktif yang berusia antara 17-35 tahun.

Suherdi mengimbau generasi muda, terutama di wilayah hukum Polres Lombok Tengah untuk bisa tertib berlalulintas dan menjadi pelopor dan teladan bagi generasi muda lainnya.

Ia juga meminta masyarakat untuk turut mensukseskan MRSF 2019, khususnya di Lombok Tengah.

"Mari kita sukseskan Millenial Road Safety Festival (MSRF) 2019, hari Minggu tanggal 3 Maret 2019 di Alun alun Tastura Lombok Tengah," katanya.

Ia menambahkan, dalam puncak MRSF 3 Maret mendatang, akan diramaikan dengan penampilan Band Amtenar, Jalan Sehat, Senam Kolosal, Entrepeneur Expo.

Yang menarik, kegiatan juga akan diisi dengan pembagian hadiah berupa beragam alat elektronikm serta doorprize dengan hadiah utama satu unit sepeda motor. MP02/Abd Rahim
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Rangkaian MRSF 2019, Satlantas Polres Loteng Gelar Bakti Sosial dan Sosialisasi Road Safety

Trending Now