APII Sambut Positif Kerjasama Wisata Halal NTB - Uzbekistan 

MandalikaPost.com
Kamis, Juni 27, 2019 | 14.11 WIB Last Updated 2019-06-27T07:00:34Z
KERJASAMA WISATA HALAL. Wagub NTB Dr Hj Sitti Rohmi Djalilah bersama delegasi Uzbekistan, (Insert) Ketua Umum APII TGH Fauzan Zakaria. (Kolase/Istimewa) 


MATARAM - Assosiasi Pariwisata Islam Indonesia (APII) menyambut baik langkah kerjasama yang dijalin antara Pemprov NTB dengan Provinsi Bukhara Uzbekistan dalam pengembangan wisata halal.

Ketua Umum APII, TGH Fauzan Zakaria mengatakan, jika berjalan dengan baik kerjasama tersebut bisa mendorong pengembangan pasar Timur Tengah untuk NTB.

Di sisi lain Uzbekistan juga bisa membuka peluang wisatawan Indonesia menikmati wisata sejarah dan religi di sana.

"Kalau Uzbekistan memiliki kesungguhan untuk kerjasama itu, kami dari APII sangat senang dan mendorong hal itu segera terwujud. Apalagi bentuk kerjasama ini salin menguntungkan, sangat positif," katanya, Kamis (27/6) di Mataram.

BACA JUGA : NTB Jalin Kerjasama Wisata Halal dengan Uzbekistan !!

Menurutnya, kerjasama wisata halal NTB dengan Uzbekistan akan membawa dampak promosi yang baik bagi kedua pihak.

"Jadi bisa sama-sama saling promosikan, inbond dan outbond," katanya.

 Ia menambahkan, dengan adanya kerjasama dengan Uzbekistan, maka pasar Timur Tengah bisa bertambah.

Sementara itu, Ketua Asita NTB, Dewantoro Umbu Djoka mengatakan, dengan kerjasama NTB-Uzbekistan ini, jasa perjalanan wisata memiliki peluang membuat paket-paket perjalanan ke Uzbekistan terutama ke Provinsi Bukhara.

"Kita dari Asita juga akan membuat paket, khususnya untuk Umroh ya, karena kan ada penerbangan langsung Uzbekistan - Jakarta. Ya ini cukup bagus," katanya.
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • APII Sambut Positif Kerjasama Wisata Halal NTB - Uzbekistan 

Trending Now