Desa Sembalun Siap Bersaing Mengikuti Lomba Kampung Sehat Nusantara

MandalikaPost.com
Kamis, Juni 25, 2020 | 20.07 WIB Last Updated 2020-06-25T12:07:23Z

LOMBOK TIMUR - Desa Sembalun, Kecamatan Sembalun, Lombok Timur siap siap bersaing mengikuti Lomba Kampung Sehat Nusantara, yang diinisiator langsung oleh Kapolda NTB.

Babimkabtimas Desa Sembalun, Bripka Dian Zulkarnaen, mewakili Kapolsek Sembalun, bersama Babinsa desa setempat, Serda Sahlan hadir dalam rapat koordinasi dengan Kades Sembalun, Harmini, Kamis (25/6) di Kantor Desa Sembalun.

Turut hadir dalam rapat koordinasi tersebut, Camat Sembalun, Kepala Puskesmas, anggota BPD, para Kaur Pemdes Sembalun, Kepala Dusun, dan tokoh masyarakat.

Mewakili Kapolsek Sembalun, Babinkamtibmas Bripka Dian Zulkarnaen mengatakan, bahwa amanah ini langsung dari Bupati Lotim. Yang mana di setiap Kecamatan di Lotim ada tiga desa yang ditunjuk untuk mengikuti lomba kampung sehat Nusantara yang dipelopori oleh Kepolisan RI.

"Lomba kampung sehat ini, kan sudah di launching oleh Gubenur NTB bersama Kapolda NTB dan Dandim satu minggu yang lalu. Yang dimana waktu itu di Desa Sembalun Timba Gading tempat launchingnya yang di Kecamatan Sembalun, untuk hal itu lah Desa Sembalun di tunjuk ikut dalam lomba tersebut,"jelasnya.

Tujuan ini semua, lanjutnya, tentu menjadi tanggung jawab semua unsur penyelenggara Negara mulai dari tingkat pusat hingga level pemerintahan yang lebih kecil di daerah. Termasuk didalamnya peran aktif masyarakat desa untuk senantiasa terlibat dalam proses pembangunan kesehatan guna merubah perilaku hidup bersih dan sehat di lingkungannya.

"Hal ini sebagai investasi, bagi pembangunan sumber daya manusia yang produktif secara sosial dan ekonomi di tengah masyarakat," imbuhnya.

Konsep Desa sehat yang dimaksud adalah, suatu gerakan untuk menciptakan atau mewujudkan sebuah desa dengan kondisi masyarakat yang memiliki pengetahuan tentang kesehatan termasuk gizi, mampu menerapkan pola hidup sehat dan bersih baik jasmani maupun rohani.

Selain itu juga untuk mewujudkan lingkungan yang sehat, bersih, rapi dengan mampu memanfaatkan sumber daya alam yang ada untuk kelangsungan hidup baik diri sendiri maupun orang lain dan juga sehat dalam arti mandiri secara ekonomi.

"Desa Sehat, yang diharapkan bisa berimplikasi langsung bagi peningkatan status kesehatan dan kesejahteraan masyarakat desa," pungkasnya.

Sementara itu, Harmini, Kades Sembalun, dalam sambutannya, mendukung sepenuhnya dan mengapreasasi kegitan lomba Kapung Sehat Nusantara. Dan siap bersaing dengan desa-desa lain di Lotim, dimana wilayahnya juga ditunjuk oleh Bupati Lotim ikut serta dalam lomba Kampung Sehat Nusantara.

“Kami sangat berterimakasih, dan kami siap bersaing dengan desa-desa lain untuk ikut serta dalam lomba ini. Kesempatan ini juga kami jadikan sebagai momen yang berharga untuk mengedukasi masyarakat pentingnya hidup sehat, dan selalu menumbuhkan kewaspadaan terhadap pandemi covid-19,”ucapnya. MP/Rosyidin
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Desa Sembalun Siap Bersaing Mengikuti Lomba Kampung Sehat Nusantara

Trending Now