Kembangkan Destinasi Lingkar Mandalika, Angkasa Pura I Serahkan Bantuan Fasilitas Pendukung Wisata

MandalikaPost.com
Kamis, Januari 14, 2021 | 11.44 WIB Last Updated 2021-01-14T03:44:46Z
GM Angkasa Pura I Bandara Lombok, Nugroho Jati menyerahkan bantuan fasilitas pendukung wisata. AP I Bandara Lombok membangun toilet umum dan kontainer sampah di Pantai Mawun dan Pantai Selong Belanak untuk mendukung pengembangan destinasi wisata lingkar KEK Mandalika, Lombok Tengah. (Foto : Humas AP I Bandara Lombok)

LOMBOK TENGAH - Angkasa Pura I menyalurkan bantuan fasilitas pendukung destinasi wisata untuk kawasan Pantai Mawun dan Pantai Selong Belanak yang ada di Kabupaten Lombok Tengah. Bantuan berupa pembangunan toilet umum dan pengadaan kontainer sampah tersebut merupakan upaya AP I dalam mendukung pengembangan destinasi wisata lingkar Mandalika.


General Manager PT Angkasa Pura I (Persero) Bandara Lombok, Nugroho Jati mengatakan, dua destinasi yang berada di kawasan lingkar KEK Mandalika ini terkenal keindahan dan pesonanya hingga ke mancanegara serta menjadi salah satu destinasi pariwisata unggulan Nusa Tenggara Barat (NTB). Namun, di kedua pantai yang berada di sekitar Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Mandalika tersebut keberadaan fasilitas toilet umum yang bersih dan layak untuk para pengunjung atau wisatawan masih terbatas. 


Untuk itulah, PT Angkasa Pura I (Persero) berinisiatif memberikan bantuan berupa fasilitas toilet umum dan dua kontainer sampah untuk ditempatkan di masing-masing pantai tersebut.


“Pembangunan fasilitas toilet umum dan pengadaan kontainer sampah untuk Pantai Mawun di Desa Tumpak, Kecamatan Pujut serta Pantai Selong Belanak yang ada di Desa Selong Belanak, Kecamatan Praya Barat ini merupakan wujud nyata komitmen PT Angkasa Pura I (Persero) dalam ikut serta mengembangkan dan memajukan destinasi pariwisata di NTB, khususnya di Lombok Tengah,” ujar Nugroho Jati. 


Bantuan Corporate Social Resposibility (CSR) program bina lingkungan dari pengelola Bandara Lombok ini merupakan realisasi program agent of development perusahaan sebagai Badan Usaha Milik Negara (BUMN) dalam ikut serta mendukung keberadaan KEK Mandalika sebagai salah satu destinasi pariwisata super prioritas nasional. 


"Total biaya yang disalurkan untuk pembangunan dan pengadaan fasilitas tersebut senilai total Rp550 juta," katanya.


Kegiatan serah-terima bantuan fasilitas toilet umum dan kontainer sampah dari Angkasa Pura I kepada pihak desa setempat dilakukan pada Kamis (7/1/2021) pekan lalu. 


Pihak Angkasa Pura I berharap fasilitas toilet umum tersebut dapat dikelola bersama-sama warga dan selalu dijaga keberadaan, fungsi, serta kebersihannya dan bermanfaat bagi para wisatawan di Pantai Mawun maupun Pantai Selong Belanak. Sementara bantuan kontainer sampah dapat dimanfaatkan secara optimal untuk menjaga kebersihan pantai dari sampah para pengunjung. 


“Dengan demikian citra positif terhadap destinasi wisata di Lombok akan semakin meningkat, yang pada gilirannya juga akan membawa manfaat dan keuntungan bagi warga masyarakat sekitar pantai,” tambah Nugroho Jati. 


Perwakilan Pemdes Tumpak, Sapi'i menyampaikan terima kasih kepada Angkasa Pura I yang telah memberikan bantuan berupa toilet yang bersih serta bak sampah di Pantai Mawun.


"Mudah-mudahan dengan adanya toilet ini para pengunjung atau masyarakat sekitar tidak lagi kesulitan untuk mencari toilet saat berkunjung ke pantai ini,” ujar Sapi’i.

Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Kembangkan Destinasi Lingkar Mandalika, Angkasa Pura I Serahkan Bantuan Fasilitas Pendukung Wisata

Trending Now