Daftar Rekrutmen TNI Gratis, Ini Syaratnya

MandalikaPost.com
Jumat, Februari 12, 2021 | 14.55 WIB Last Updated 2021-02-12T06:55:33Z

 

 Dandim 1628/SB Letkol Czi Sunardi ST MIP.

SUMBAWA BARAT - Dandim 1628/SB Letkol Czi Sunardi ST MIP menegaskan, pendaftaran rekrutmen anggota TNI tidak dipungut biaya. Para pemuda dan pemudi bisa mendaftarkan diri di daerah masing-masing.


"Negara dan Bangsa menunggu Darma Baktimu, oleh karena itu dibutuhkan generasi penerus bangsa yang berjiwa sebagai prajurit TNI," kata Lektol Sunardi.


Seperti dikutip di laman rekrutmentniad.mil.,  masyarakat Indonesia secara umumnya yang bercita-cita sebagai TNI, kini peluang besar di depan mata untuk segera pendaftaran diri di lokasi penerimaan di KODAM/REM Terdekat, tanpa dipungut biaya selama proses penerimaan Rekrutmen sebagai TNI, jadi syaratnya sebagai berikut :


Rekrutmen Pendaftaran TAMTAMA PK TNI AD Gel. I TA 2021


Terdapat Ketersediaan pembagian Jadwal Seleksi diantarnya Zona Barat : KODAM I/BB, II/SWJ, III/SLW, IV/DIP, V/BRW, VI/MLW, XII/TPR, JAYA DAN IM.


Juga jadwal seleksi memiliki Zona diantara Zona Timur : KODAM IX/UDY, XIII/MDK, XIV/HSN, XVI/PTM, XVII/CEN DAN XVIII/KSR, Daftar online mulai 1 Januari 2021.


TA PK GEL I TNI AD TA 2021


Zona Barat : Daftar ulang dan Validasi mulai tanggal 25 Februari sampai dengan tanggal 5 Maret 2021, untuk pengecekan awal tanggal 8 sampai sengan 17 Maret 2021.


Untuk Parade dan pengumuman mulai dari tanggal 18 sampai dengan 19 Maret 2021, untuk RIK/UJI, KES, JAS, PSI, MI sampai tanggal 24 hingga 30 Maret 2021 serta pengumuman tanggal 3 April 2021.


Untuk Zona Timur : Daftar ulang dan Validasi tanggal 8 sampai dengan 19 Maret 2021, pengecekan awal tanggal 22 sampai dengan 31 Maret 2021, parade dan pengumuman 1 sampai dengan 2 April 2021, RIK/UJI MIN, KES, JAS, PSI, MI dari 8 sampai dengan tanggal 14 april 2021, pengumuman jatuh pada tanggal 18 April 2021.


Selanjutnya untuk pembukaan pendidikan Gel 1 pada tanggal 21 April 2021 TA PK GEL II TNI AD TA 2021


Zona Barat : Daftar ulang dan Validasi mulai tanggal 27 Septermber sampai 8 Oktober 2021, Pengecekan awal tanggal 11 sampai dengan 24 Oktober 2021, parade pengumuman tanggal 25 sampai 26 Oktober 2021, RIK/UJI MIN, KES, JAS, PSI, MI tanggal 31 Oktober sampai dengan 6 November 2021, dan pengumuman tanggal 10 November 2021.


Zona Timur : Daftar ulang dan Validasi tanggal 11 Sampai dengan 22 Oktober 2021, pengecekan awal tanggal 25 Oktober sampai dengan 3 November 2021, parade dan pengumuman mulai tanggal 4 sampai 5 November 2021, RIK/UJI MIN, KES, JAS, PSI, MI tanggal 14 Sampai dengan 20 November 2021, dan pengumuman tanggal 24 November 2021.


Sementara itu pembukan pendidikan Gel II tanggal 27 November 2021 sebagai berikut :


KODAM IX/UDY


-  AJENDAM IX/UDY BALI, JL PB SUDIRMAN Denpasar, dengan no telepon 0361-228029.


-  AJENREM 161/WIRASAKTI Kupang, JL Cendana NO 7 Kupang, kontak 0380-821072.


-  AJENREM 162/WB Mataram, JL Malomba Ampenan Kota Mataram, kontak 0370-621273.


Untuk dapat mengikuti rekrutmen tersebut memiliki tahap penilaian pemeriksan oleh panitia penerima meliputi, Lengkapi Administrasi, Kesehatan jasmani, Mental Ideologi Psikologi, Pria, bukan anggota/mantan prajurit TNI/Polri atau PNS TNI.

 

Khusus sumber umum, ada juga serendah-rendahnya berijazah/lulusan SMP/sederajat atau yang setara baik negeri atau swasta yang terakreditasi, Memiliki tinggi badan sekurang-kurangnya 163 cm, memiliki berat badan seimbang menurut ketentuan yang berlaku, Belum pernah menikah, sanggup tidak menikah selama dalam mengikuti pendidikan pertama sampai dengan 2 (dua) tahun setelah selesai pendidikan pertama, Bersedia menjalani Ikatan Dinas Pertama (IDP) selama 10 (sepuluh) tahun dihitung mulai saat dilantik menjadi prajurit TNI AD, Bersedia ditempatkan dan ditugaskan di seluruh wilayah Negara Kesatuan Republik Indonesia, harus mengikuti pemeriksaan/pengujian yang diselenggarakan oleh panitia penerimaan, Memiliki kartu BPJS (Badan Penyelenggara Jaminan Sosial) aktif.


Tata cara pendaftaran  sebagai berikut :


Calon mendaftar Online Tamtama PK TNI AD melalui website penerimaan prajurit TNI yaitu di alamat http://rekrutmen-tni.mil.id sesuai batas waktu yang telah ditentukan. 


Bagi calon yang belum memahami cara mendaftar melalui Online dapat langsung datang ke tempat pendaftaran untuk mendapatkan penjelasan dari petugas pendaftaran bagaimana cara mendaftar dengan membawa persyaratan administrasi sesuai ketentuan yang berlaku.


Cetak Printout formulir pendaftaran


Datang ke Ajendam/Rem terdekat untuk melaksanakan daftar ulang (di luar tanggal yang telah ditentukan adalah tidak sah).


"Persiapkan diri sebaik-baiknya untuk mengikuti kegiatan seleksi, ikuti tahapan seleksi yang telah diatur oleh Panda masing-masing. Selama proses kegiatan penerimaan tidak dipungut biaya apapun," ujar Dandim SB, Letkol Sunardi.


Ia menekankan, jika ada yang mengatasnamakan panitia untuk membayar sejumlah uang untuk ditransfer itu sudah pasti penipuan.


"Kalau ada yang begitu, segera laporkan ke panitia terdekat, untuk lebih jelas bagi masyarakat Sumbawa barat silakan datang ke Kodim 1628/SB untuk mendapatkan penjelasan langsung sehingga dapat dibantu diarahkan seperti info penguman yang ada di situs resmi rekrumentniad. id," katanya.

Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Daftar Rekrutmen TNI Gratis, Ini Syaratnya

Trending Now