Penyeberangan Kayangan - Poto Tano Berjalan Lancar dan Aman

MandalikaPost.com
Rabu, Desember 08, 2021 | 17.39 WIB Last Updated 2021-12-08T09:43:12Z
Penyeberangan Kayangan - Poto Tano.

MANDALIKAPOST.com  - Curah hujan ekstrim dan banjir di sebagian pulau Lombok, Senin 6 Desember 2021 lalu, tak berdampak pada arus penyebarangan Lombok-Sumbawa, di pelabuhan Kayangan  Lombok Timur - Poto Tano Sumbawa Barat.


Penyeberangan Kayangan - Poto Tano saat ini berjalan lancar dan normal.


"Karena musim barat ya, sehingga kita (Kayangan-Poto Tano) tidak terlalu terdampak. Penyeberangan sejauh ini lancar dan aman," kata GM PT ASDP Kayangan, Eddy Hermawan, Rabu 8 Desember 2021.


Ia mengatakan, jumlah arus penyeberangan penumpang dan logistik di Kayangan - Poto Tano masih terbilang normal, menjelang liburan Natal dan Tahun Baru ini.


Peningkatan trafic diperkirakan akan terjadi saat menjelang liburan akhir tahun dan arus balik di awal tahun.


"Pengalaman tahun sebelumnya, itu libur akhir tahun dan justru pas arus balik awal tahun yang meningkat dan ramai," tukasnya. 

 

Eddy menjelaskan, saat ini sebanyak 10 kapal melayani penyeberangan Kayangan Poto Tano, yang diberangkatkan setiap 35 menit.


"Jumlah kapal seluruhnya 27 armada, tetapi setiap hari beroperasi 10 kapal berdasarkan jadwal," kata Eddy.


Untuk menjamin kenyamanan penumpang penyeberangan, papar Eddy, ASDP Kayangan juga memberlakukan standar prokes dan CHSE.


"Standar prokes dan CHSE sudah kita lakukan sejak awal pandemi. Ini demi kenyamanan penumpang juga," ujarnya.


Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Penyeberangan Kayangan - Poto Tano Berjalan Lancar dan Aman

Trending Now