Mohammad Mirdal Akib CEO Media Group (Sumber foto Swa/ist) |
MATARAM- Mohammad Mirdal Akib, tak pernah tahu kalau ia suatu hari dipercaya menjadi CEO Media Group, sebuah korporasi holding company milik Surya Paloh. Ia tumbuh dan besar seperti rekannya yang lain. Masa kecil hingga remaja dihabiskan di Kota Mataram, Nusa Tenggara Barat (NTB) dengan menimba ilmu, bersekolah di SMP Negeri 2 Mataram, dan pada tahun 1994 berhasil lulus SMA Negeri 1 Mataram.
Tempaan hidup di Kota Mataram menjadi bekal Mirdal untuk melanjutkan kuliah dan lulus dari Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Trisakti Jakarta. Setelah lulus kuliah, Jakarta pun menjadi tempat berlabuh, bekerja dan berkarier di sejumlah perusahaan ternama, termasuk di Metro TV dan unit usaha lain di lingkungan Media Group.
Di Metro TV, pria berusia 45 tahun ini malang melintang mengemban tugas dan jabatan mentereng hingga didapuk menjadi Chief Executive Officer (CEO) Media Group pada tahun 2018 hingga saat ini. Dibawah kepemimpinannya, Media Group terus berkembang dan kini memiliki puluhan anak usaha mulai dari media seperti Metro TV, Media Indonesia, Lampung Post, radio, situs berita online medcom,id, food industry, telekomunikasi, hospitality, property, oil and gas, mining serta export import.
Di tangan CEO muda yang lahir 7 Agustus 1976 ini, Media Group kini dibuat ramping dan dibagi dalam tiga kelompok usaha besar, yaitu konten, infrastruktur, dan services.
Ia mencontohkan Metro TV yang digambarkan bagaikan sebuah kapal besar dengan muatan besar, kini muatan yang ada di dalamnya diturunkan ke dalam sekoci-sekoci menjadi perusahaan-perusahaan sendiri. Metro TV pun kini dibuat ramping. Demikian pula dengan unit usaha lainnya.
“Kami juga melihat dan menganalisis, mana pekerjaan yang hilang dan mana pekerjaan baru yang muncul di masa pandemi ini. Berdasarkan pemetaan ini kami merampingkan perusahaan-perusahaan agar mudah dikontrol untuk memajukan semua unit usaha,” kata Mirdal.
Dalam menjalan bisnis Media Group, Mirdal memiliki visi untuk selalu menjadi nomor satu dalam membangun ekosistem perusahaan berskala global yang berdampak positif bagi semua stake holder atau pemangku kepentingan. Mirdal mengatakan, langkah yang dilakukan tentu dilakukan secara terukur. Karena itu, pada tahun 2022 inji diharapkan unit-unit usaha yang ada semakin maju dan tumbuh lebih besar.
Sederet prestasi atas kinerja yang dilakukan dalam membidani Media Group, membawa Mirdal menyabet penghargaan Indonesia Best CEO 2021 versi Majalah SWA.
Penghargaan ini diberikan kepada 13 chief executive officer (CEO) dari berbagai industri seperti perbankan, fast-moving consumer goods (FMCG), badan usaha milik negara, badan usaha milik daerah, hingga telekomunikasi.
Untuk memilih CEO terbaik, digunakan parameter berdasarkan pendekatan The 4 Essential Roles of Leadership yang dikembangkan Frankin Covey, yaitu membangun kepercayaan pada karyawan di tengah perubahan agar perusahaan mampu bertahan (inspire trust), mengkreasikan tujuan perusahaan (create vision), mengeksekusi strategi (execute strategy), dan mampu menempatkan orang yang tepat di dalam organisasi (coach potential).
Penyerahan penghargaan Indonesia Best CEO 2021 dilaksanakan Rabu (16/2). Pada ajang ini, Mirdal juga menjadi salah satu pembicara dalam sesi ke-2 “CEO’s Top Agendas for Accelerating Business Growth”.
Mirdal mengatakan, penghargaan Indonesia Best CEO 2021 ini menjadi motivasi untuk terus bekerja dengan baik dan meraih prestasi yang lebih baik lagi dimasa yang akan datang. “Saya berterima kasih kepada semua pihak, termasuk semua karyawan yang telah mendukung dan turut berpartisipasi memajukan Media Group. Media Group saat ini menaungi 9.500-an karyawan di seluruh wilayah Indonesia,” kata Alumni SMP Negeri 2 Mataram ini mengakhiri perbincangan.(*)