Selama Ramadan, Lapas Kelas III Mataram Berikan Pembinaan Keagamaan dan Kepribadian Bagi Warga Lapas

Ariyati Astini
Jumat, April 08, 2022 | 11.22 WIB Last Updated 2022-04-08T03:22:59Z



Warga Binaan Lapas Perempuan Mataram Saat Melakukan Kegiatan pembuatan Kue Kering di Lapas Mataram


MATARAM - Memanfaatkan momen bulan Ramadhan, Lapas Perempuan Kelas III Mataram memberikan pembinaan kepada para warga binaan dengan kegiatan keagamaan dan pembinaan kepribadian. 


Untuk kegiatan keagamaan seperti  salat tarawih bersama dan tadarusan bagi yang beragama Islam. Sedangkan untuk kegiatan kepribadian, para warga binaan melakukan aktivitas pembuatan kue-kue kering yang nantinya akan dipasarkan saat menjelang lebaran nanti. 


Kepala Lapas Perempuan Kelas III Mataram, Dewi Andriani mengatakan, seperti tahun - tahun sebelumnya  pihaknya bekerjasama dengan Balai Latihan Kerja (BLK) Mataram dan Karya Boga telah melakukan pelatihan pembuatan beraneka jenis kue kepada para warga binaan. 


"Tujuannya dilakukan pelatihan yakni jika para warga binaan sudah  keluar nanti agar mereka memiliki keahlian, ketika pulang kembali ke keluarga dan masyarakatnya agar bisa  bermanfaat sebagai bekalnya kembali di tengah-tengah masyarakat," kata Dewi Andrianai pada Jumat, (7/4/2022). 


Untuk pemasaran produk kue tersebut sementara ini masih dilakukan secara online, warung-warung dan rumah makan terdekat di seputaran Kota Mataram. 


"Untuk hasil tata boga (kue-kue) masih kita pasarkan melalui online dan warung-warung. Sedangkan untuk produk lainnya seperti kerajinan kita kerjasama dengan NTB Mall," tuturnya. 


Pada bulan Ramadhan ini terlebih menjelang lebaran biasanya produk dan menu yang diproduksi meningkat dan lebih bervariasi sesuai pasaran. 


Nyoman Suhaemi, salah satu warga binaan mengaku sangat senang dengan adanya pelatihan tata boga yang pernah ia terima selama di Lapas Mataram. Menurutnya, selain mendapatkan ilmu ini juga menjadi bekalnya jika sudah keluar dari lapas. 


"Sekarang saya sudah memiliki bekal ketrampilan dan sertifikat pelatihan pembuatan kue. Saya berencana mau buka usaha kue kalau sudah keluar dari sini," ucapnya bersemangat.

Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Selama Ramadan, Lapas Kelas III Mataram Berikan Pembinaan Keagamaan dan Kepribadian Bagi Warga Lapas

Trending Now