Ketua DPW PAN NTB Haji Muazzim Akbar |
MANDALIKAPOST.com-Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Amanat Nasional (PAN) Nusa Tenggara Barat (NTB) menargetkan minimal menang tiga besar pada pesta demokrasi Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 mendatang. Target tersebut dinilai sangat realistis sebab PAN NTB saat ini berada di posisi menengah.
Ketua DPW PAN NTB Haji Muazzim Akbar kepada wartawan mengatakan, target menang tiga besar ini tentunya banyak kerja-kerja yang harus dilakukan.
“Pertama kita di PAN NTB telah melakukan pencalegan dini. Jadi caleg-caleg yang kita rekrut di seluruh daerah pemilihan (Dapil) se NTB sudah mulai dari sekarang dilakukan perekrutan.
Potensi-potensi caleg yang ada dimasing-masing dapil yakni ada tokoh masyarakat, tokoh agama tokoh politisi atau tokoh-tokoh yang memang punya keinginan untuk bergabung menjadi caleg PAN NTB,” ujarnya, Rabu (20/7/2022).
Dua tahun sebelum pemilu lanjutnya, caleg dari PAN sudah dipersiapkan sedini mungkin. Caleg inipun sudah mulai turun ke masing-masing dapil.
“Jadi kita tidak lagi menentukan caleg itu setelah DCS besok di tahun 2023 atau 2024 tapi dari sekarang dan mereka sudah kita minta untuk mensosialisasikan diri ke masyarakat. Kepada masyarakat NTB itu semua kita sudah membukanya, bagi yang mau bergabung dengan PAN NTB silahkan yang mau jadi caleg provinsi, kabupaten kota dan pusat kita persilahkan,” imbuhnya.
Ketua Umum APPMI ini mengungkapkan, proses pendaftaran ini dapat dilakukan secara off line dan juga online.
Mendaftar melalui aplikasi Sistim Informasi Manajemen Partai Amanat Nasional (Simpan). melalui Simpan ini maka secara otomatis akan bisa membuat kartu anggota (KTA).
Para caleg ini juga diminta untuk melakukan rekrutmen relawan. Artinya masing-masing caleg minimal merekrut relawan dari lingkungan keluarga ataupun daerah pemilihannya.
“Masak kalau jadi caleg itu tidak punya teman disatu kampung atau dapil didua kecamatan dan didua kecamatan ini dia harus mencari relawan. Ya mungkin ada keluarga, ada teman dan relawan itu dimasukkan langsung menjadi kader PAN,” paparnya.
Program-program yang dimiliki ini maka pihaknya optimis target minimal menang tiga besar di pemilu 2024 akan terwujud. Soliditas dan kolaborasi yang kuat dari seluruh pengurus PAN mulai dari tingkat provinsi hingga tingkat desa dinilai menjadi kekuatan untuk mengabdi bagi bangsa, negara dan daerah.(*)