Kepala Dinas Tenaga Kerja Dan Transmigrasi Provinsi NTB I Gede Putu Ariyadi Saat Sambutan Di PT Kijang Lombok Raya Dan Di Depan Para PMI Yang Akan Berangkat Ke Malasya |
MANDALIKAPOST.com -Sebanyak 30 Pegawai Migran Indonesia (PMI) Asal NTB akan diberangkatkan oleh PT Kijang Lombok Raya dan akan di pekerjakan di Ladang milik Tradewinds Plantation Berhard.
Melalui PT Kijang Lombok Raya pemberangkatan PMI diastikan tanpa Biaya ( Zero Cost) walau sebelumnya Ditarik Biaya Sebesar RP. 2,5 juta saat pengurusan Administrasi Akan langsung dikembalikan Saat Proses pemberangkatan ke Malasya yakni pada Senin 22 Agustus ini.
Kepala Dinas Tenaga kerja dan Tranamigrasi I Gede Putu Ariyadi dalam sambutannya mengatakan bagi para PMI yang ingin bekerja keluar negeri sebaiknya harus melalui Jalur Legal.
" Para PMI seharusnya menggunakan jalur Legal ,karena kalau menggunakn jalur Legal tempat bekerjanya sudah pasti kita jamin ,serta tidak dipungut biaya sepeserpun atau Zero Cost"kata Gede Senin (22/8/22)
Gede menyebut PMI yang melakukan prosedur secara Legal semua fasilitasnya ditempat kerja sudah di siapkan mulai dari Listrik dan air.
Gede Ariyadi Menjelaskan uang jaminan dari PMI sejumlah Rp.2,5 juta yang disetorkan ke PT Kijang Lombok Raya merupakan
Syarat mengurua administrasi hal ini dimaksudkan agar Calon PMI tidak membatalkan secara sepihak keberangkatannya.
" Uang jaminnnya tidak di ambil PT Kijang Lombom Raya, itu sebagai jaminan dan akan langsung dikembalikan sebelum pemberangkatan" Kata Gede
Sementara itu Ketua Umum Asosiasi Perusahaan Pengusaha Migran Indonesia (APPMI) mengatakan Pemberangkatan PMI ini adalah lemberangkatan Pertama kali setelah Pandemi Covid-19 .
" Sebanyak 30 PMI diberangkatkan Hari ini dan akan menyusul tanggal 29 Agustus nanti Sebanyak 300 PMI dan akan dipekerjakan di ladang " ujar Ketua Partai Amanat Nasional ini.