Gubernur NTB Paparkan Potensi Kemaritiman di Forum Ocean 20

MandalikaPost.com
Senin, November 14, 2022 | 18.46 WIB Last Updated 2022-11-14T10:46:22Z
Gubernur NTB Dr H Zulkieflimansyah saat menjadi pembicara dalam forum Ocean 20 (O20) di kawasan Nusa Dua, Bali. 

MANDALIKAPOST.com - Gubernur NTB Dr H Zulkieflimansyah menjadi salah satu pembicara dalam pertemuan Ocean 20 (O20), salah satu forum rangkaian KTT G20, Senin 14 November 2022, di kawasan Nusa Dua, Bali.


Dalam forum 020, Gubernur Zulkieflimansyah menyampaikan potensi kemaritiman di Indonesia, khususnya di NTB.


"Kita (Indonesia) mempunyai potensi kemaritiman yang besar.  NTB merupakan gugusan kepulauan. Tentu punya potensi maritim yang besar dan berpeluang dikembangkan," kata Gubernur Zul.


Menurut dia, untuk mendukung pengembangan perikanan tradisional maka perlu sumber daya manusia (SDM) yang mumpuni dan juga pengembangan teknologi.


Ia menilai forum Ocean 20 memiliki makna strategis untuk pengembangan sektor kemaritiman secara regional dan nasional.


NTB sendiri mendorong program 1000 cendekiawan yang mengirim putra putri terbaiknya menimba ilmu di luar negeri.


"Dengan mengirim pemuda pemudi untuk mencari ilmu di negara negara maju, menjadi strategi jitu untuk kemaritiman," kata Gubernur Zul.


O20 menjadi salah satu forum untuk para anggota G20 dalam menyampaikan pemikiran dan kontribusi terhadap keberlanjutan ekosistem laut.


Presidensi G20 Indonesia menyediakan forum Ocean 20 seiring dengan anggota G20 yang mempunyai tanggung jawab besar dalam menjaga ekosistem laut.


Anggota G20 yang merupakan kelompok dari 20 ekonomi terbesar dunia ini membentuk 45 persen dari garis pantai dunia serta 21 persen dari zona ekonomi eksklusif laut.


Menteri Koordinator bidang Kemaritiman dan Investasi (Menkomarves) Luhut Binsar Pandjaitan menyatakan Ocean 20 atau O20 menjadi salah satu forum untuk para anggota G20 dalam menyampaikan pemikiran dan kontribusi terhadap keberlanjutan ekosistem laut.


"Ini akan menjadi platform untuk direalisasikan oleh perusahaan global terkemuka dunia dan negara-negara G20 terhadap komitmen laut yang berkelanjutan dan inklusif," kata Luhut  dalam Tri Hita Karana (THK) Presidensi G20 Indonesia: Ocean 20 di Nusa Dua, Bali.


Oleh sebab itu, forum Ocean 20 dibentuk dengan tujuan menghasilkan kebijakan yang konkret dan memberikan rekomendasi serta strategi mengenai ekosistem laut yang dapat ditindaklanjuti melalui kerja sama baik regional maupun internasional.


Kebijakan dan rekomendasi tersebut dapat memacu investasi dan pertumbuhan ekonomi laut sekaligus melindungi, memulihkan dan memperbaruinya.


Bahkan Ocean 20 juga dapat memanfaatkan peluang pasar dalam ekonomi laut yakni bekerja sama dengan para pemimpin politik untuk mengatasi kesenjangannya baik tata kelola dan pengelolaan laut hingga menetapkan dasar kesehatan laut.


"Sekaligus menciptakan industri laut yang berkelanjutan serta investasi laut untuk pengembangan masyarakat dan komunitas," ujar Luhut.

Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Gubernur NTB Paparkan Potensi Kemaritiman di Forum Ocean 20

Trending Now