Musda Perkumpulan Promotor Dan Pendidik Kesehatan Indonesia (PPPKMI) Provinsi NTB Digelar Di Rumah Sakit Jiwa (RSJ) Mataram |
MANDALIKAPOST.com-Perkumpulan Promotor dan Pendidik Kesehatan Masyarakat Indonesia (PPPKMI) NTB melakanakan Musyawarah Daerah (Musda) Di Rumah Sakit Jiwa Mutiara Sukma pada Sabtu 11 Maret 2023.
Ketua Perkumpulan Promotor dan Pendidik Kesehatan Masyarakat Indonesia (PPPKMI) daerah NTB, Dudut Eko Juliawan menjelaskan ,Sebagai tenaga kesehatan, khususnya di promosi kesehatan masyarakat, harus di laksanakan dengan sebaik-baiknya dengan fokus pada pemerataan akses pelayanan.
"Pemerataan pelayanan yang mulai dari Puskesmas Kemudian polindes poskesdes, Kemudian juga Pustu sampai dengan Posyandu serta layanan kesehatan, didukung rumah sakit dan Balai laboratorium kita melaksanakan layanan primer yang akan memberikan kepuasan pelayanan bagi masyarakat dan desa kecamatan kabupaten kota Provinsi sampai tingkat Nasional."
Dudut menyebut, jumlah Posyandu keluarga di NTB saat ini sebanyak 7.676. Posyandu tersebut sudah bertransformasi menjadi Posyandu keluarga yang dimulai dari Ibu hamil, bayi, balita remaja hingga lansia.
Sebagai perpanjangan tangan Pemerintah dalam bidang kesehatan, para anggota PPPKM harus memberikan layanan primer dengan memeratakan akses pelayanan.
"Semenjak dilantik dari tahun 2019 anggota kami sudah 650 tersebbar di layanan Primer seperti Puskesmas, Rumah sakit, Rumah Sakit Jiwa (RSJ) serta di Dinas kesehatan kabupaten/ kota dan Provinsi.Tujuan Musda Kali ini juga akan menjadi moment untuk menentukan siapa kepala PPPKM selanjutnya." Tutupnya.(*)