Desa Sembalun Ikuti Lomba Poskamling se-Lotim

Rosyidin
Minggu, Juni 11, 2023 | 22.53 WIB Last Updated 2023-06-11T14:53:53Z
Ketua tim penilai lomba Satkamling, Kasiwas Polres Lotim, AKP I Wayan Sukarsa SH bersama Kapolsek Sembalun dan Kades Sembalun saat meninjau pos kamling Mentagi. (Foto: Rosyidin/MP). 

LOTIM – Desa Sembalun mewakili Kecamatan  Sembalun mengikuti lomba Satkamling yang diselenggarakan oleh Polres Lombok Timur, dalam rangka peringatan HUT Bhayangkara ke-77 tahun 2023.


Keikutsertaan desa tersebut terlihat dengan kedatangan tim penilai dari Polres Lotim menuju lokasi penilaian di dusun Mentagi, Desa Sembalun. Sabtu malam (10/6). 


Kapolres Lombok Timur AKBP Herman Suriyono,  melalui Kasiwas Polres Lotim, AKP I Wayan Sukarsa SH selaku ketua tim penilai menyampaikan bahwa. Lomba Satkamling ini dalam rangka peringatan HUT Bhayangkara ke-77, dan rutin setiap tahun diadakan diikuti oleh satu desa jadi perwakilan di masing–masing kecamatan.


"Kegiatan ini adalah, rangkaian dari HUT Bhayangkara yang ke-77. Lomba Satkamling ini diselenggarakan di tingkat Polda, dan kami di Polres Lotim ini akn mencari Satkamling terbaik untuk kita kompentisikan di tingkat Polda," Jelas Wayan, di Sembalun.


Adapun tujuan dari giat tersebut, lanjut Wayan pada dasarnya Kepolisian itu agar bisa diterima di masyarakat. Kemudian dapat bersinergi dengan masyarakat setempat untuk menjaga keamanan dan ketertiban (Khamtibmas) yang kondusif. 


"Itu hakekat dari kegiatan ini, selain itu kita menjalin silaturahmi dengan masyarakat. Semoga kedepan semakin baik, tingkat kontribusi masyarakat dalam setiap kegiatan yang sifatnya menjaga keamanan makin tinggi," katanya. 


Dalam kesempatan itu juga, Wayan sangat mengapresiasi antusias warga setempat terutama pemdes Sembalun mengikuti lomba tersebut.


Pad giat tersebut, dia mengapresiasi desa Sembalun dalam mengikuti lomba ini. Wayan mengatakan warga desa Sembalun sangat luar bisa, dimana ia bersama tim bisa melihat secara langsung bagaimana kooperatifny pemdes setempat dan menjalin kerjasama yang baik bersama Kapolsek beserta jajaran di wilayah tersebut. 


"Kami berharap kegiatan ini bisa berkelanjutan dan ditingkatkan, tidak hanya di desa ini tapi di desa-desa lain yang ada di wilayah hukum Polsek Sembalun," ujar Wayan.


"Tujuan kita adalah, menjaga keamanan warga Sembalun Khususnya maupun masyarakat Lotim pada umumnya," imbuhnya.


Disamping itu, ia menghimbau warga agar sama–sama menciptkan suasana yang aman, nyaman dan damai di lingkungan masing–masing. Supaya terciptanya lingkungan yang kondusif dan jangan cepat percaya dengan informasi ataupun isu – isu yang tidak jelas (berita hoax), agar tidak mudah di pecah belah.


“Ini bisa dilihat dari antusias warga mengikuti lomba ini,  apapun hasilnya nanti yang penting sudah ikut berpartisipasi. Meski demikian, mudah–mudahan bisa jadi juara satu," harapnya.


Kades Sembalun, Harmini mengatakan dalam sambutannya. Atas nama pemdes setempat, bahwa ia merasa bangga desanya mewakili Kecamatan Sembalun ikut dalam lomba Poskamling yang diselenggarakan tahun ini.


"Kami jadikan momentum yang sangat baik, jadi pengalan berharga buat kami terutama dalam menjaga keamanan, kenyamanan dan ketertiban desa kami. Terlebih wilayah kami termasuk salah satu desa wisata di Lotim," ujarnya. 


Untuk diketahui, katanya lebih lanjut Sembalun dikenal dengan keamanan dan kenyamanan wilyahnya. Itulah salah satu indikator para wisatawan lokal, domestik maupun mancanegara datang wilayah setempat. 


"Salah satu kunci keberhasilan kami untuk menarik minat para wisatawan datang berkunjung ke desa kami yakni, keamanannya. Itu salah satu kunci keberhasilan kami," kata Harmini. 


Disamping itu juga, sambungnya masyarakat setempat dengan kearifan lokal dan jiwa sosial yang tinggi serta sifat gotong royong, saling membantu dan memberi masih dibina hingga saat ini. 


"Jadi itu juga salah satu keberhasilan kita menjaga kearifan lokal di masyarakat kita. Begitu juga dengan kriminal, curanmor dan hala-hal lain yang berkaitan dengan hukum bisa kami bpastikan tidak ada," pungkasnya.


"Semoga apa yang kita upayakan ini, jadi contoh bagi desa-desa lain terutama menjaga keamanan wilayahnya. Seperti apa yang kita lakukan saat ini," harapanya, sembari menutup sambutannya.

Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Desa Sembalun Ikuti Lomba Poskamling se-Lotim

Trending Now