Disebut Tak Netral Usai Hadiri Acara PDIP, Pj Gubernur NTB: Saya Tidak Kampanye

Ariyati Astini
Jumat, September 22, 2023 | 14.42 WIB Last Updated 2023-09-22T06:42:16Z

 

Penjabat (Pj) Gubernur NTB H.Lalu Gita Ariadi





MANDALIKAPOST.com - Penjabat (Pj) Gubernur NTB Lalu Gita Ariadi angkat bicara perihal polemik yang ditimbulkan dirinya usai menghadiri acara PDIP NTB beberapa waktu yang lalu. 


Kehadirannya tersebut berinbas pada surat yang dilayangkan Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) kepada Komite Aparatur Sipil Negara (KASN) yang menyebut Lalu Gita melanggar prinsip netralitas Aparatur Sipil Negara (ASN).


Lalu Gita mengaku kehadiran dirinya dalam acara tersebut tidak sedikitpun melakukan kampanye. Apalagi sampai meminta masyarakat untuk memilih personal maupun kelompok parpol tertentu.


Lalu Gita mengaku, dirinya biasa hadir dalam acara parpol sebagai pembina politik di daerah.


"Malam Minggu besok saya mau maulidan, sama Pak Helmy Faisal (Anggota DPR fraksi PKB), sama teman-teman, sama banyak partai politik juga. Saya kan pembina politik di daerah, kan kita silaturrahim. Apakah saya diundang itu langsung saya kampanye? Kan ndak saya kampanye. Pesan waktu itu mari beda pilihan politik boleh, tapi tetap rukun dan damai," kata Lalu Gita saat ditemui di Hotel Lombok Raya pada Jumat (22/9/2023) siang. 


'Kan saya juga mensosialisaiskan itu (politik rukun) tidak ada saya bilang pilihlah ini pilihlah itu, itu baru kampanye. Clear kan," jelasnya.


Kendati demikian, Lalu Gita menghormati laporan yang dilayangkan Bawaslu ke KASN. Menurutnya, Bawaslu telah bekerja sesuai rel-nya. 


"Saya hormati, Semua bekerja sesuai tugas fungsi dan  tanggung jawab masing-masing," ungkapnya  


Lalu Gita mengaku siap hadir jika ada permintaan klarifikasi, baik dari Bawaslu maupun KASN.


"Saya siap datang, tapi sampai hari ini belum ada suratnya," tandas Gita. 


Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Disebut Tak Netral Usai Hadiri Acara PDIP, Pj Gubernur NTB: Saya Tidak Kampanye

Trending Now