Relawan 'Luthfi Wah' Konsolidasi untuk Menangkan Syamsul Luthfi-Abdul Wahid di Pilkada Lombok Timur

Rosyidin
Rabu, September 04, 2024 | 16.13 WIB Last Updated 2024-09-04T09:28:55Z

 

Tim pemenangan bersama relawan "Lutfi Wah' konsilidasi memenangkan pasangan bakal calon Bupati dan wakil Bupati Lombok Timur. (foto: Istimewa/MP).

MANDALIKAPOST.com – Setelah resmi mendaftar di Komisi Pemilihan Umum (KPU) Lombok Timur, kelompok relawan 'Luthfi Wah' yang terdiri dari berbagai lapisan masyarakat mulai menggalang kekuatan dan melakukan konsolidasi untuk memenangkan pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Syamsul Luthfi-Abdul Wahid dalam Pilkada Lombok Timur 2024.

 

Ketua Relawan 'Luthfi Wah', Muh. Ihsan, menyatakan bahwa konsolidasi ini bertujuan memperkuat soliditas tim relawan dari tingkat kabupaten hingga dusun.


"Total anggota kami mencapai 4.000 orang, tersebar hingga ke tingkat Tempat Pemungutan Suara (TPS). Saat ini yang hadir adalah perwakilan Koordinator Kabupaten, Koordinator Daerah Pemilihan, dan Koordinator Kecamatan," ujar Ihsan di Selong, Selasa (3/9) kemarin.

 

Ihsan menjelaskan, konsolidasi ini dilakukan untuk memperkuat strategi pemenangan pasangan Luthfi-Wahid menjelang kontestasi Pilkada.

 

"Kami akan mengadakan sosialisasi, door to door, dan dialog langsung ke masyarakat di berbagai kecamatan dan desa, semuanya dilakukan oleh relawan murni," tambahnya.

 

Semangat relawan 'Luthfi Wah' dipicu oleh keyakinan atas keunggulan pasangan calon yang mereka dukung. Menurut Ihsan, Syamsul Luthfi memiliki modal besar dari dukungan organisasi NWDI, yang sudah sangat dikenal di kalangan masyarakat Lombok Timur.

 

Secara elektoral, pasangan Luthfi-Wahid juga memiliki dukungan masif dengan banyaknya kelompok relawan yang siap berjuang di luar organisasi formal.

 

Syamsul Luthfi memiliki rekam jejak politik yang panjang dan konsisten, mulai dari menjabat Ketua DPRD Lombok Timur (1998-2003), Wakil Bupati (2003-2008), hingga dua periode menjadi anggota DPR-RI (2008-2024).

 

Sementara itu, calon Wakil Bupati Abdul Wahid dikenal sebagai tokoh bisnis dan anggota DPRD NTB dari PKB, dengan basis dukungan kuat dari kaum Nahdliyin dan jaringan bisnisnya.

 

Pembina Relawan, Syamsuddin alias Bung Syam, mengungkapkan bahwa berbagai strategi telah disiapkan untuk memenangkan pasangan Syamsul Luthfi dan Abdul Wahid di Pilkada Lombok Timur.

 

"Kami berharap Syamsul Luthfi dan Abdul Wahid terpilih dengan tagline 'Lombok Timur Maju dan Harmonis', sehingga warga Lombok Timur dapat merasakan manfaat dari kepemimpinan mereka selama lima tahun ke depan," ujar Bung Syam.

 

Dengan kekuatan solid yang dibangun melalui konsolidasi ini, relawan 'Luthfi Wah' optimis mampu mengantarkan pasangan Luthfi-Wahid menuju kemenangan di Pilkada Lombok Timur 2024.

Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Relawan 'Luthfi Wah' Konsolidasi untuk Menangkan Syamsul Luthfi-Abdul Wahid di Pilkada Lombok Timur

Trending Now