Jaringan Indosat Sukses Dukung Komunikasi selama MotoGP Mandalika 2024

Ariyati Astini
Kamis, Oktober 03, 2024 | 07.51 WIB Last Updated 2024-10-02T23:51:08Z

 

Indosat Ooredoo Hutchison (Indosat atau IOH) berhasil mendukung suksesnya ajang international MotoGP Mandalika 2024 melalui jaringan dan layanan telekomunikasinya. 



MANDALIKAPOST.com - Indosat Ooredoo Hutchison (Indosat atau IOH) berhasil mendukung suksesnya ajang international MotoGP Mandalika 2024 melalui jaringan dan layanan telekomunikasinya. 


Hal ini tercermin dari lonjakan trafik data sebesar 273% dibandingkan hari biasa, dan terdapat peningkatan sebesar 13% dibandingkan MotoGP 2023.


"Kami bangga dapat memastikan bahwa setiap pelanggan kami dapat menikamti pengalaman konektivitas yang lancar dan berkualitas selama ajang internasional MotoGP 2024 di Sirkuit Mandalika," kata EVP Head of Circle Java Indosat Ooredoo Hutchison, Fahd Yudhanegoro. 


Menurutnya, peningkatan trafik yang signifikan menunjukkan bahwa infrastruktur jaringan Indosat mampu menjawab kebutuhan komunikasi para penonton, wisatawan, serta masyarakat lokal. 


"Ini sejalan dengan misi Indosat dalam menyediakan layanan digital kelas dunia, menghubungkan dan memberdayakan masyarakat Indonesia, termasuk di kawasan pariwisata unggulan seperti Mandalika," tutur Fahd 


Fahd menjelaskan dengan tingkat kegagalan yang sangat rendah. Tercatat kurang dari 0.1 persen network failure serta 100 persen network availability memastikan bahwa seluruh pelanggan Indosat dapat menikmati pengalaman digital tanpa hambatan selama kegiatan MotoGP Mandalika 2024.


Indosat mendukung kelancaran acara MotoGP 2024 ini dengan memperkuat infrastruktur jaringan di kawasan Mandalika, termasuk penambahan Mobile BTS (MBTS) serta optimasi hingga dua kali lipat terhadap 166 unit BTS 4G di sekitar area Sirkuit Mandalika. 


"Secara keseluruhan terdapat 587 unit BTS 4G yang melayani kebutuhan masyarakat Lombok selama gelaran MotoGP Mandalika 2024," jelas Fahd.


Dengan upaya tersebut, Indosat memastikan bahwa seluruh pelanggan, baik lokal maupun internasional, dapat menikmati pengalaman komunikasi yang mengesankan selama menikmati event MotoGP Mandalika 2024.


Tak hanya itu, Indosat juga mencatat pertumbuhan pelanggan baru selama perhelatan olahraga otomotif tingkat dunia ini. 


"Penambahan pelanggan baru terbanyak disumbangkan dari lokasi utama dan dan supporting event MotoGP Mandalika dengan kenaikan jumlah pelanggan hingga 35 persen. Penambahan ini mencerminkan kepercayaan masyarakat terhadap kualitas layanan yang diberikan oleh Indosat," ungkap Fahd.


Persebaran lokasi dengan lonjakan trafik tertinggi selama gelaran MotoGP Mandalika 2024, beberapa Point of Interest (PoI) atau lokasi di Lombok mengalami lonjakan trafik komunikasi yang signifikan. 


Di antaranya adalah Sirkuit Mandalika, yang menjadi pusat kegiatan dengen, diikuti destinasi wisata populer di sekitar area Sirkuit Mandalika seperti Pantai Kuta dan Pantai Tanjung Aan, yang ramai dikunjungi oleh wisatawan domestik maupun mancanegara. 


"Selain itu, titik-titik transit utama seperti Bandara Internasional Lombok dan Pelabuhan Lembar mengalami lonjakan trafik seiring dengan kedatangan dan keberangkatan penonton MotoGP," tutur Fahd.


Salah satu penonton asal Lombok Barat Permadi Hidayat (27) yang merupakan pengguna Indosat (IM3) datang bersama lima orang temannya begitu antusias mengikuti balap di hari ketiga atau final. 


"Beberapa hari ini di Sirkuit, saya selalu membagikan momen pengalaman menonton MotoGP di Instagram bahkan sempat Live IG juga, nggak ada masalah. Semua lancar termasuk janjian sama teman-teman juga no delay delay berkat pakai Indosat. Saya sudah tidak sabar melihat idola saya, Marc Marquez bermain hari ini. Semoga dia keluar jadi pemenang,” katanya.

Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Jaringan Indosat Sukses Dukung Komunikasi selama MotoGP Mandalika 2024

Trending Now