Gelar Turnamen Esport Super Seru, Hotel Aruna Senggigi Lombok Perluas Pangsa Pasar

MandalikaPost.com
Selasa, April 15, 2025 | 13.43 WIB Last Updated 2025-04-15T05:43:46Z
Gelar Turnamen Esport Super Seru, Hotel Aruna Senggigi Lombok Perluas Pangsa Pasar.


MANDALIKAPOST.com – Dunia Esport semakin meriah dengan hadirnya “Aruna Esport Competition” yang akan digelar di Hotel Aruna Senggigi Resort & Convention pada 19-20 April 2025 mendatang.


Digelar di Aruna Grand Ballroom, kompetisi Esport ini menawarkan serunya bermain game kompetitif berkualitas. 


Grand Ballroom Aruna Senggigi akan diubah menjadi arena gaming profesional, lengkap dengan layar LED, area penonton, dan zona gaming interaktif. Dengan hadiah total puluhan juta rupiah, kompetisi ini merupakan salah satu langkah untuk merangkul kawula muda dalam menyalurkan semangatnya dengan kegiatan yang positif.


Sementara para pengunjung menikmati serunya kompertisi game seperti Mobile Legends, Efootball Console dan Efootball Mobile, mereka juga bisa mencicipi aneka sajian kuliner pilihan hotel dengan harga mulai dari Rp 10.000 nett. Menu yang ditawarkan mencakup makanan ringan khas gamer hingga minuman kekinian dan kopi spesial.



Yeyen Heryawan, General Manager Hotel Aruna Senggigi memaparkan bahwa acara ini adalah bentuk komitmen Hotel Aruna Senggigi dalam mendukung perkembangan industri kreatif, khususnya Esport, sekaligus memperkenalkan ragam kuliner lokal yang bisa dinikmati semua kalangan. 



"Saat ini Esport merupakan salah satu bagian dari dunia gaming yang terus berkembang popularitasnya dan tidak dapat dipandang sebelah mata. Kami ingin menjadikan Hotel Aruna Senggigi sebagai tempat berkumpulnya para gamer dan pecinta makanan dalam suasana yang fun dan nyaman serta memberikan pengalaman unik dan kreatif bagi mereka ”, tegasnya.


Kompetisi Esport terbuka untuk umum dengan biaya pendaftaran mulai dari Rp 50.000, namun bagi para pecinta game dan masyarakat umum bisa hadir untuk melihat kompetisi Esport dan menikmati kuliner. Pendaftaran tim Esport dapat dilakukan melalui Instagram @arunasenggigi atau WhatsApp +62 878-0019-9777.


Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Gelar Turnamen Esport Super Seru, Hotel Aruna Senggigi Lombok Perluas Pangsa Pasar

Trending Now